Bahan:
Tahu 10 potong
Tempe 5 ons
Udang 1 ons
Santan 1,5 mangkok
Bumbu:
5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1 sendok teh ketumbar
3 butir kemiri
1 potong kencur
1 lembar daun jeruk
Cabe hijau secukupnya
Cabe merah besar 5 buah
Cabe rawit secukupnya
Garam secukupnya
Cara memasak:
> Tahu dan tempe dicuci kemudian dipotong-potong. Lalu direbus.
> Bawang putih, ketumbar, kemiri, kencur, cabe merah, cabe rawit dihaluskan.
> Bawang merah, daun bawang merah, jeruk purut, lengkuas, cabe hijau dirajang.
> Semuanya dicampur menjadi satu dan direbus dengan air sampai mendidih. Baru kemudian dituangkan santan.
Biarkan agak kental baru kemudian diangkat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar